Home » , , , » Cara Membuat Tempat Pensil dari Ranting Kayu

Cara Membuat Tempat Pensil dari Ranting Kayu


Membuat Tempat Pensil dari Ranting Kayu

1. Membuat Lampion yang bisa terbang
2. Alat dan Bahan yang dibutuhkan
3. Cara Membuat 
4. Contoh Gambarnya



Membuat Tempat Pensil dari Ranting Kayu 

 Cara Membuat Tempat Pensil dari Ranting Kayu  -  Malem Kawan Pada Artikel sebelumnya saya telah membuat tutorial Cara membuat lampion yang bisa terbang.
Mulai bosan membuat kerajinan tangan dari plastik, kain, kaleng, atau benda lainnya? Yuk coba pakai ranting pohon yang berjatuhan untuk dijadikan kerajinan tangan! Kali ini saya mau memposting cara membuat tempat pensil dari kayu. Yuk disimak!



Alat dan bahan yang dibutuhkan
    1. Beberapa ranting kayu
    2. Karton bekas tisu bentuk tabung
    3. Lem kayu
    4. Triplek
    5. Paku kecil
    6. Palu


    Cara Membuat

    1. Potong-potong ranting kayu dengan panjang kurang lebih 10-15 cm. Buatlah potongan kayu yang banyak
    2. Lem semua permukaan tabung karton bekas tisu
    3. Lekatkan potongan ranting kayu di seluruh permukaan tabung karton secara vertikal. Usahakan rapat dan menempel kuat
    4. Buatlah tatakan dari papan kayu sebagai dasar. Paku dengan palu
    5. Dan langkah terakhir boleh anda lakukan atau tidak, yaitu diwarnai dengan cat kayu


    Contoh Gambarnya

     

    Demikian tutorial cara membuat tempat pensil dari kayu, semoga kerajinan tangan unik dan lucu ini bermanfaat bagi kalian yang suka bekerja di rumah. Selamat mencoba kawan! 

    Selanjutnya kita pelajari Cara Membuat Hiasan Ujung Pencil Lucu dari Kertas Lipat! Mari kita baca di postingan berikutnya! :-)

    Terima kasih sudah membaca artikel yang berjudul  Cara Membuat Tempat Pensil dari Ranting Kayu  , semoga bermanfaat.


    1 komentar :

    Siska said...

    Trimakasih. Artikel ini membantu sy membantu anak sy mengerjakan prakarya sbg PR dr Sekolahnya. Sulit mencari ranting pohon yg panjang dan lurus. Tp setlh membaca, sy jd paham kl rantingnya dipotong ukuran 10 atau 15 cm. Trimakasih ya...

     
    Support : Sitemap | Biografi Tokoh | Galang Kreatif
    Copyright © 2013. Membuat Kerajinan Tangan - All Rights Reserved
    Created by Kerajinan Tangan Published by Kerajinan Tangan
    Proudly powered by Blogger